Besarnya penggunaan smartphone dan semakin terjangkaunya koneksi internet yang semakin baik sebaiknya dimanfaatkan sebesar-besarnya untuk kebaikan sejawat Apoteker anggota IAI. Perkembangan dunia farmasi yang cepat tentunya menuntut seluruh Apoteker untuk terus memperbarui pengetahuannya agar tidak ketinggalan informasi. Untuk itulah Ikatan Apoteker Indonesia bekerja sama dengan SwipeRx untuk mengakomodir kebutuhan akan penyegaran keilmuan di bidang kefarmasian terbaru dan secara online sehingga bisa diakses kapan saja dan dimana saja.
Dalam kerja sama ini, IAI akan memberikan modul-modul CPD yang terus diperbarui untuk bisa dibuka melalui aplikasi SwipeRx secara gratis. Jika teman sejawat mampu menjawab dengan benar minimal 80% maka teman sejawat akan mendapatkan sertifikat melalui e-mail dengan poin SKP sesuai dengan poin/bobot pada masing-masing modul
Seperti yang sudah disampaikan oleh Bapak Drs. Nurul Falah Eddy Pariang, Apt, kerjasama ini dapat menjadi alternatif CPD online yang bebas biaya bagi anggota IAI yang bertujuan untuk menambah dan meningkatkan kompetensi anggota dengan cara yang mudah dan bisa di akses dimana saja.
SwipeRx dapat teman sejawat download secara gratis pada link ini http://bit.ly/cpdiai